BERAU, GlobalDetak -Sejak Aliansi Jurnalis Berau (AJB) berdiri di Kabupaten Berau tahun lalu, ragam dinamika pemberitaan diangkat dari tangan para wartawan yang tergabung didalamnya.
Penyegaran kepengurusan dalam tubuh AJB dilakukan dengan merangkul puluhan sejawat jurnalis. momen itu di ambil guna membangkit eksistensi sebuah organisasi kewartawanan lokal yang ada untuk terus tumbuh di Kabupaten Berau.
Pemilihan Ketua Umum Aliansi Jurnalis Berau (AJB) menggantikan Ketua lama sukses diselenggarakan secara daring (E-Voting) dan luring, dari para insan pers yang hadir juga terlihat pimpinan redaksi media Online, Marihot Mose Silitonga dan saudara Leo Pratama yang dikenal dengan sebutan Ilham.
Hasil mufakat saat itu, Syamsuri merupakan kandidat tunggal yang terpilih secara aklamasi menduduki formatur Ketua Umum Aliansi Jurnalis Berau (AJB) Periode 2023-2025.
Dirinya kini sebagai Ketua AJB mengutarakan, dengan motto “Visi tanpa Eksekusi adalah Halusinasi” yang mana Motto tersebut telah beliau pegang sejak dari dulu, selalu dijadikan pengingat serta pendorong untuk berusaha lebih baik dan terus lebih baik kedepan, berkomitmen dengan tujuan positif.
“Dengan terbentuknya pengurus baru ini, bisa saling bahu membahu dari pengurus sampai dengan bidang-bidang lainnya, untuk membesarkan AJB agar bisa bersinergi kepada pihak pemerintah, Aparat TNI-POLRI dan semua lapisan masyarakat,”katanya.
Sebelum terpilih menjadi Ketua Umum di organisasi AJB, dirinya dikenal sebagai wakil pimpinan redaksi berita online di media ini, dan Ketua Lembaga Pemantau Penyelenggara Negara Republik Indonesia (LPPN-RI) untuk wilayah Kabupaten Berau.
(Ismail)